Cara Mengetahui Tipe Motherboard Di PC

Untuk mengetahui tipe motherboard itu berarti ada hal yang perlu anda sampaikan. Atau bisa saja adanya error yang terjadi sehingga anda harus mengetahui tipe motherboard tersebut. Salah satu cara mengetahui tipe motherboard yaitu dengan membongkar casing CPU anda. Biasanya tipe motherboard tersebut tertera pada mobo anda. Tapi, bagaimana jika anda tidak menemukan tipe tersebut atau anda memiliki rasa malas untuk membongkar cpu anda karena berbagai hal?

Salah satu cara yang ampuh untuk mengetahui tipe motherboard tanpa membuka cpu yaitu dengan 2 cara dibawah yang saya bagikan. Penasaran bagaimana caranya? Yuk ikutin langsung..

Cara Mudah Mengetahui Tipe Motherboard

Yap, sebelum memulai lebih dalam untuk mengetahui tipe motherboard, alangkah baiknya anda membaca terlebih dahulu komponen motherboard beserta fungsinya. Seringkali kita sebagai pemiliki komputer tidak mengetahui tipe atau model motherboard, oleh karena itu ketika RAM anda rusak atau komponen lainnya maka anda akan mencari tahu agar dapat mengetahui model motherboard sehingga RAM yang anda beli juga cocok.

Untuk memberikan solusi kepada kamu agar tidak salah beli ram lagi, kami memberikan tutorial cara mengetahui tipe motherboard dengan cmd paling mudah kok.

Cara Mengetahui Tipe Motherboard dengan CMD
Nah, salah satu cara andalan kami yaitu anda bisa tahu tipe motherboard tanpa membuka CPU loh, bahkan sangat mudah dengan menggunakan CMD.

Dengan menggunakan CMD, anda hanya perlu melakukan copy-paste tulisan dibawah lalu pastekan kedalam command linenya. Cara ini dengan menggunakan bantuan alat dari windows yaitu WMIC, dengan alat tersebut maka anda bisa sangat mudah mengecek tipe motherboard seperti perusahaan , model, nama, serial number dan masih banyak lagi.

1. Pertama, anda bisa membuka CMD dengan menekan tombolWin + R.
2. Muncul sebuah aplikasi bernama “Run” bukan? Ketikcmd dan tekan enter.
3. Setelah muncul cmd nya, copy tulisan ini WMIC BASEBOARD GET PRODUCT,MANUFACTURER,VERSION,SERIALNUMBER lalu pastekan ke cmd tersebut.
4. Maka otomatis akan muncul tipe, versi, model dan serial number.

Cara Mengetahui Tipe Motherboard dengan Aplikasi
Salah satu cara untuk melihat tipe atau model seluruh komponen komputer anda yaitu dengan menggunakan aplikasi speccy. Speecy sendiri adalah aplikasi yang dapat membantu anda untuk mengecek tipe motherboard atau informasi mengenai hardware anda dengan memberikan tampilan GUI yang keren.

Dengan ukuran aplikasi yang hanya 6MB tidak membuat komputer anda keberatan, apalagi jika anda orangnya pelupa untuk mengingat tulisan WMIC diatas. Alternatif buat kamu dengan menggunakan speccy agar dapat menghemat waktu dan efektif untuk cek tipe motherboard.

Download Speccy

Sangat mudah bukan tutorial mengetahui tipe motherboard.. yuk langsung di praktek saja.