WhatsApp Bisnis Pengertian Fitur Dan Manfaatnya

Home / Marketing / WhatsApp Bisnis

Deskripsi: Pengertian WhatsApp Bisnis, fitur dan manfaatnya untuk bisnis Anda.

Apakah Anda pernah mendengar mengenai WhatsApp bisnis? Seperti namanya, whatsApp bisnis adalah aplikasi yang dikhususkan untuk para pelaku bisnis.

Dengan adanya aplikasi tersebut, maka pemilik bisnis dan juga customer dapat berkomunikasi dengan lebih mudah.

Apa kelebihan WhatsApp bisnis dan bagaimana manfaatnya untuk usaha Anda?

Nah, kali ini kami akan membahas secara lengkap mengenai pengertian, fitur, dan juga keuntungan penggunaan WhatsApp bisnis. Simak selengkapnya ya!

Apa itu WhatsApp Bisnis?
WhatsApp bisnis adalah aplikasi yang sengaja didesain untuk para pelaku bisnis.

Jadi dengan menggunakan aplikasi tersebut, terdapat berbagai fitur yang akan mempermudah komunikasi antara customer dengan penjual.

Nah, apa saja kelebihan atau fitur unggulan dari whatsapp bisnis? Berikut ini beberapa nilai lebih penggunaan whatsapp bisnis untuk Anda:

* Penjual dapat membalas pesan secara otomatis
* Menjawab pesan dengan cepat
* Pengguna dapat menyortir pesan

Jadi, dengan adanya fitur-fitur yang terdapat dalam aplikasi WhatsApp ini, maka akan mempermudah pelayanan bisnis Anda kepada konsumen.

Kini, Anda bisa melayani dengan lebih mudah dan cepat, bukan?

Fitur WhatsApp Bisnis
WhatsApp bisnis adalah aplikasi chat yang dikhususkan untuk para pelaku usaha. Apa beda WA bisnis dengan WA biasa?

Perbedaan antara WhatsApp bisnis dengan WhatsApp biasa terdapat pada fitur-fiturnya.

Berikut ini beragam fitur yang terdapat dalam aplikasi WhatsApp bisnis:

1. Nama Akun Pengguna
Nama akun pengguna WhatsApp bisnis berisikan informasi tentang nama si pemilik akun.

Jika pada WhatsApp biasa, nama akun dapat ditulis sesuka hati Anda. Maka tidak demikian dengan WhatsApp bisnis.

Karena ada aturan yang berlaku untuk pemberian nama akun. Seperti diantaranya adalah sebagai berikut:

* Nama tidak boleh ditulis dengan huruf kapital. Hanya akronim dan huruf pertama saja yang dapat menggunakan huruf kapital.
* Menggunakan spasi diantara dua kata.
* Tidak boleh menambahkan emoji, simbol, tanda baca, numerik dan lain sebagainya.

2. Profil
Fitur WhatsApp bisnis yang kedua adalah profil. Profil memuat informasi pengguna seperti nama, alamat, kategori bisnis, email, deskripsi, situs web dan lain sebagainya.

Jadi dengan melihat profil Anda, pelanggan dapat melihat informasi tersebut.

3. Pesan Otomatis
Pesan otomatis juga merupakan fitur yang tersedia pada WhatsApp bisnis. Fitur pesan otomatis dibagi menjadi 3 kategori.

Berikut ini penjelasan lengkapnya:

* Away Massage yaitu fitur membalas pesan otomatis kepada pelanggan di luar jam kerja. Yakni ketika toko sudah tutup dan ada yang mengirim chat, maka fitur ini akan membuat chat terbalas secara otomatis.
* Greeting Message berguna untuk membalas pesan secara otomatis ketika customer pertama kali mengirim pesan kepada Anda.
* Quick Repplies merupakan fitur yang berfungsi menjawab pertanyaan yang umum ditanyakan oleh pelanggan. Jadi, Anda harus membuat pesan yang berisikan jawaban untuk beragam pertanyaan yang umum dan paling sering diajukan pelanggan.

4. Katalog
Pada WhatsApp bisnis juga terdapat fitur katalog. Dengan demikian customer dapat melihat detail produk yang Anda jual.

Mulai dari foto produk, harga dan juga keterangannya langsung begitu membuka akun.

Selain itu, pemilik akun juga dapat menambahkan link pada katalog. Nah link ini nantinya dapat ditautkan dengan toko online atau web bisnis Anda.

5. Statistik Pesan
Kelebihan akun bisnis wa adalah terdapat fitur statistik pesan. Fitur tersebut berfungsi untuk meninjau statistik pesan diterima, terkirim, dan dibaca.

Dengan demikian, Anda dapat meninjau pesan yang efektif dan yang tidak.

6. Kategori Bisnis
Fitur kategori bisnis memudahkan pelanggan untuk mengetahui jenis bisnis apa yang Anda jalankan.

Karena dalam fitur tersebut dapat ditambahkan informasi mengenai bisnis yang digeluti oleh si pemilik akun.

7. Tanda Centang
Tanda centang hijau akan disematkan pada akun-akun yang telah terverifikasi oleh pihak WhatsApp.

Pelanggan juga akan melihat nama bisnis Anda meskipun kontak belum disimpan.

8. Label
Label berfungsi untuk mengelompokkan pesan di dalam akun tersebut. Mulai dari pesan baru, prospek, menunggu pembayaran dan juga pesan yang telah selesai.

Apa Manfaat Menggunakan WhatsApp Bisnis?
Menggunakan WhatsApp bisnis memberikan banyak sekali keuntungan, terutama bagi Anda pebisnis atau pedagang online.

Apa kelebihan WhatsApp bussines? Berikut ini ulasan lengkapnya.

1. Komunikasi Menjadi Lebih Mudah
Mempermudah komunikasi dengan pelanggan adalah salah satu keuntungan menggunakan WhatsApp bisnis.

Dengan adanya fitur membalas pesan secara otomatis, maka akan membantu Anda untuk membalas pesan pelanggan dengan cepat.

Dengan demikian, maka komunikasi dengan pelanggan akan berlangsung dengan baik. Dan tentu saja niai konversi transaksi juga akan meningkat.

Kedua poin tersebut tentu bisa dikatakan sebagai indikator bagi kesuksesan bisnis Anda, bukan?

2. Terlihat Lebih Terpercaya
Dengan menggunakan WhatsApp bisnis, Anda dapat menampilkan pada calon customer bahwa bisnis Anda merupakan bisnis yang terpercaya.

Dengan fitur yang terdapat dalam aplikasi ini, pembeli dapat mengecek secara detail tentang usaha Anda.

Sehingga akan meningkatkan kepercayaan customer. Selain itu, aplikasi tersebut juga sekaligus berfungsi untuk meningkatkan branding.

Serta meyakinkan calon pembeli bahwa bisnis Anda kredibilitas dan terpercaya.

Menggunakan WhatsApp bisnis membuat promosi menjadi lebih mudah. Dengan fitur katalog, customer dapat melihat produk yang Anda jual.

Anda juga dapat memperkenalkan toko online dengan memajang link toko terkait pada katalog.

Kesimpulan

WhatsApp bisnis adalah tools yang wajib dimiliki oleh pelaku usaha. Terutama untuk bagian CS yang menangani langsung para pelanggan.

Dengan menggunakan WhatsApp bisnis, Anda bisa mempercepat proses pelayanan.

Dari sisi pelanggan pun pastinya sangat terbantu karena sebelum membeli mereka dapat melihat detail produk Anda.

Bagaimana, sudah siap menggunakan WhatsApp bisnis ini sekarang? Semoga ulasan di atas cukup mencerahkan, ya?