Xiaomi 12T 5G Harga Dan Spesifikasi Di Indonesia

Beranda Tekno Xiaomi 12T 5G Harga dan Spesifikasi di Indonesia Xiaomi 12T 5G Harga Dan Spesifikasi Di IndonesiaHARIAN.ID – Xiaomi 12T 5G Harga dan Spesifikasi di Indonesia Perusahaan Xiaomi Belum lama ini resmi merilis salah satu smartphone terbaru mereka untuk kelas kelas hP flagship yang mengusung fitur mumpuni baik dari jeroan dan juga penampilan dan dipastikan apabila ponsel ini menjadi smartphone yang sangat recommended bagi anda semua yang ingin mempunyai ponsel yang sudah support dengan jaringan 5g dan tampilan yang sangat eksklusif dan smartphone tersebut bernama Xiaomi 12T 5G.

Xiaomi 12T 5G menjadi ponsel terbaru yang resmi dirilis oleh perusahaan Xiaomi di Indonesia dan sudah bisa dibeli mulai tanggal 8 Desember 2022 yang akan datang dan smartphone Ini mengusung spesifikasi yang sangat mumpuni, mempunyai fitur unggulan dan menjadi ponsel flagship dari perusahaan tersebut yang pastinya dijual dengan harga lumayan mahal karena recommended untuk kalangan menengah ke atas.

Smartphone Xiaomi 12T sudah bisa didapatkan nantinya di sejumlah toko online mi.com dan juga Tokopedia ataupun di sejumlah toko online lain dan apabila anda ingin membeli offline maka pada tanggal 8 Desember kalian bisa membelinya melalui Xiaomi Store, erafone dan bisa dibeli di Xiaomi Shop.

Spesifikasi Xiaomi 12T 5G
Berbicara tentang spesifikasi yang diusung oleh smartphone ini yang termasuk HP flagship yaitu pada bagian layar mengusung ukuran 6,67 INCI dengan panel AMOLED dot display dimana untuk layarnya sendiri sudah mendapatkan dukungan refresh rate 120hz dengan menggunakan teknologi Adpative Sync.

Selanjutnya ponsel ini mengusung touch sampling rate 480hz dan juga menggunakan teknologi Adpative True Display yang sangat recommended bagi kalian yang suka bermain game ataupun menonton film dikarenakan hasilnya sangat jernih dan keren.

Selanjutnya HP terbaru Xiaomi tersebut hadir dengan dua varian warna diantaranya warna black dan blue dan selanjutnya Xiaomi 12t memakai Corning Gorilla Glass 5 yang akan mengamankan layar depan dan belakang sehingga bisa menjaga smartphone dari goresan dan benturan.

Berbicara tentang kamera yang digunakan oleh smartphone Xiaomi 12T yaitu menggunakan kamera utama 108mp selanjutnya memakai sensor ISOCELL HM6 dengan teknologi nano pixel Plus dia akan menghasilkan hasil foto dan video yang sangat keren dan juga bagus Apalagi untuk lensa Smartphone Ini sudah dilengkapi dengan teknologi ois ini akan memberikan hasil jepretan yang lebih tajam terang dan juga jelas.

Selanjutnya untuk kamera belakang dilengkapi dua kamera lainnya yaitu 8 MP untuk ultrawide dan 2 MP kamera makro sehingga untuk kamera belakang mengusung tiga kamera.

Untuk kamera selfie Xiaomi 12T mengusung resolusi kamera 20 MP dengan fitur gambar stabilisation dan banyak fitur mumpuni tambahan agar menghasilkan hasil foto selfie terbaik.

Pindah ke bagian prosesor Smartphone Ini menggunakan chipset MediaTek dimensity 8100 ultra dan dikabarkan sudah memakai teknologi proses manufaktur tsmc dengan fabrikasi 5 nm yang dikombinasikan dengan RAM 8GB dan tambahan RAM expansion sampai 3 GB dan memori internal 256gb.

Baterai yang digunakan mengusung baterai jumbo 5000mh ya sudah memperoleh dukungan pengisian cepat 120w hyper charger dan teknologi pengisian daya cepat pada ponsel ini diklaim bisa mengisi daya penuh dalam waktu hanya 21 menit.

Harga smartphone Xiaomi 12T 5G
Apabila Anda ingin membeli ponsel ini maka Silahkan tunggu pada tanggal 8 Desember 2022 dan selanjutnya untuk harga jual di toko online ataupun toko offline yaitu diperkirakan dijual dengan harga Rp 6.599.000.