20 Merk Sepatu Boots Wanita Terbaik Model Terbaru 2020

Sepatu bukan hanya untuk melindungi kaki namun juga sebagai pelengkap fashion. Sepatu sudah menjadi kebutuhan sehari-hari sehingga mulai bermunculan banyak jenis sepatu dengan model yang beraneka ragam. Salah satu jenis sepatu yang sedang tren di tahun 2020 ini yaitu sepatu boots wanita.

Sepatu boots memiliki desain yang boyish. Meskipun begitu, sudah banyak sepatu boots untuk wanita dengan desain yang sedikit lebih feminim namun masih tetap boyish sehingga kamu akan terlihat lebih keren. Kamu yang ingin tampil beda dari biasanya bisa mencoba mengenakan sepatu boots.

Semakin banyaknya sepatu boots dari brand yang berbeda membuat kamu lebih mudah menentukan mana yang tepat dan sesuai dengan gaya fashion yang diinginkan dengan memilih model dan desain yang tepat. Sepatu boots wanita terdiri dari banyak pilihan brand dengan model dan desain yang berbeda-beda yang dapat dipilih sesuai keinginan.

Kamu yang masih bingung ingin memilih sepatu boots yang bagus tidak usah khawatir karena kami akan memberikan rekomendasi sepatu boots wanita yang paling tepat untuk kamu:

1. Laviola Shoes
Mencari sepasang sepatu bot modis yang cocok untuk berbagai acara? Lihat sepatu bot wanita yang keren Laviola Shoes ini. Boots ini dibuat dari bahan Thermoplastic Rubber di bagian upper, bahan sintetis di bagian inner, dan bahan Non-slip Rubber di bagian sole. Semua material telah melalui perlakuan khusus sehingga sepatu menjadi sangat mudah dibersihkan. Tinggi wedges-nya mencapai 5 cm dengan lekukan pada bagian atas dan siluet pada bagian samping menambah aura mewah pada boots ini.

2. Hush Puppies
Sepasang sepatu bot lucu dari Hush Puppies ini membuktikan tidak semua sepatu kedap air merupakan sepatu karet yang kikuk. Sepatu bot suede yang dirawat ini memiliki blok tumit yang tidak terlalu tinggi, sol luar yang bertekstur, dan alas kaki empuk, menjadikannya super nyaman dan mudah untuk berjalan dalam cuaca apa pun. Apalagi? Sepatu ini ditawarkan dalam beberapa warna penuh gaya, jadi kamu pasti menemukan opsi yang kamu sukai.

3. Dr. Martens
Dr. Martens sangat populer karena sering dikenakan oleh para artis pada acara formal. Sepatu bot Dr Martens vegan menggunakan bahan sintetis yang secara khusus dijamin ramah dengan kondisi kaki kamu. Bahan ini lembut dan lentur selain itu juga tebal dan tahan lama. Bahan berkualitas tampak dari tampilan kulitnya dan sama sekali tidak tampak murah atau plastik. Bahannya juga tahan air dan mudah dibersihkan.

4. Clarks Sheer Flora Burgundy Suede
Susah mencari sepasang sepatu bot yang memiliki tampilan modis sekaligus fungsional? Pertimbangkan sepatu boot wedges dari Clarks ini. Sepatu bot imut ini memiliki sol karet tebal yang memberikan traksi dan stabilitas yang sangat baik dan alas kaki yang super nyaman yang membuat sepatu enak dipakai sepanjang hari. Sepatu bot ini memiliki kulit yang lembut dan lentur . Begitu kamu memasukkan kaki ke dalam sepatu ini, kamu akan merasakan bahwa kaki seolah-olah menginjak bantal kecil yang empuk.

5. Aldo Layla Heeled Boots
Sepatu Boot ALDO dirancang oleh tim podiatris, sehingga Anda akan tahu bagaimana memberikan kenyamanan yang dibutuhkan oleh kaki anda setiap hari. Ankle boot yang lucu ini memiliki blok heel 5 cm dengan alas yang empuk dan bahkan tersedia dalam pilihan ukuran lebar untuk memastikan kamu mendapatkan ukuran pas. Sebagai bonus tambahan, sepatu bot kulit yang stylish ini ternyata tahan air juga.

6. Gdgydh Women’s Ankle Boots
Lalu kunjungi Link Produknya ini

Ejaan untuk merk sepatu boots ini agak susah. Ya, itu karena ini adalah merk sepatu boots wanita asal tiongkok. Ini adalah model motorcycle boots untuk wanita yang ringan dan memiliki tumit karet dan sol luar dari material Rubber. Sistem konstruksi cukup kuat untuk menahan semua tekanan yang diberikan saat sepatu sedang digunakan.

Bagian atas dari sepatu bot ini dirancang dengan material PU, dengan detail berupa goresan yang mencolok. Kami merekomendasikan sepatu bot ini untuk semua wanita yang menyukai kenyamanan dan gaya. Gunakan sepatu bot tinggi ini untuk memperindah penampilan sehari-hari Anda. (Baca juga: Sneakers wanita merk lokal).

7. Sepatu Boots Wanita Merk Everbest
EVERBEST Boots Vally hadir dengan balutan warna hitam dengan motif yang trendi dan variasi bahan fabric yang tersedia. Sepatu terlihat lebih trendy dengan aksen study pada bagian samping sepatu serta terbuat dari campuran bahan suede, polyurethane, dan PVC. EVERBEST Boots Vally cocok bagi kamu yang tidak ingin pusing memilih sepatu karena sepatu boots ini cocok dikenakan ke mana saja.

8. MISSGUIDED
MISSGUIDED Flared Heel Pu Mixed Fabric Ankle Boots memiliki heels setinggi 9,5cm sehingga sepatu ini cocok untuk kamu yang ingin terlihat lebih tinggi dan juga stylish. Kamu akan terlihat lebih styish dan percaya diri dengan balutan sepatu yang terbuat dari campuran bahan faux suede serta kulit pada bagian belakang.

9. Borsa Aviana
Kamu yang ingin tampil lebih tinggi dengan sepatu heels namun masih bisa tampil dengan nyaman dan tidak membuat kaki sakit bisa mencoba sepatu boots Borsa Aviana. Borsa Aviana memiliki heels hanya setinggi 3 cm saja ditambah lagi dengan sol karet sintetis sehingga kamu tidak perlu takut terpeleset saat melewati jalanan yang licin. Sepatu boots ini terbuat dari bahan nubuck leather sehingga terlihat lebih elegan dan berkelas.

10. Sepatu Boots Wanita Borsa Ariella
Borsa Ariella memiliki desain dengan konsep country dengan warna taupe yang terbuat dari bahan nubuck leather serta memiliki tinggi heels 7 cm. Boots ini dilengkapi dengan sol karet sehingga tidak mudah tergelincir ketika dikenakan. Borsa Ariella cocok digunakan ketika menghadiri acara kasual atau saat berjalan-jalan bersama teman karena memiliki style yang bernuansa chic dan juga akan terlihat cantik di kaki.

11. Mezalina Julian Knit Boots
Boots ini merupakan merk sepatu boots wanita yang memiliki desain yang dapat membuat tampilan lebih feminin, cocok untuk kamu yang ingin tampil beda dari biasanya. Sepatu ini menampilkan kesan girly kuat dengan memberikan heels setinggi 6,5 cm serta shaft setinggi 12 cm. Mezalina Julian Knit Boots terbuat dari bahan Knit sehingga akan membuat penampilan kamu terlihat trendi apalagi jika dipadukan dengan jaket kulit.

12. Marks & Spencer
Boots yang bisa melengkapi pakaian di ruangan yang dingin adalah sepasang sepatu bot setinggi lutut, juga semakin bergaya ketika dipadukan dengan rok atau celana ketat. Dirancang dengan tumit blok kecil, detail gesper, dan zip samping agar mudah dipakai, sepatu bot kulit wanita ini sangat cocok untuk dipakai saat makan siang bersama teman atau perjalanan ke toko-toko. Dibuat dengan teknologi Insolia®, sepatu bot ini mendistribusikan kembali tekanan dari bola kaki dan pergelangan kaki Anda untuk menjaga kaki Anda tetap nyaman.

13. Bellagio Casoria
Dengan gayanya sederhana dan chic, Bellagio Casoria dapat dikenakan dengan berbagai pakaian yang berbeda. Boots ini dapat berpasangan sempurna dengan beberapa penampilan seperti celana jins kasual atau celana kargo adalah padanan yang cocok dengan boots ini. Kamu juga bisa mengenakan sepatu ini dengan berbagai gaya busana namun lebih cocok untuk gaya kasual, klasik, dan street style. Sementara itu, boots ini juga tetap nyaman untuk dipakai sepanjang hari. (Baca juga: Model sandal sepatu wanita yang lagi trend sekarang).

14. Dr. Kevin
Dr. Kevin Boots cocok buat kamu yang memiliki kepribadian tegas dan ingin tampil keren. Boots ini dibalut dengan warna hitam dengan garis yang terlihat sleek serta heels setinggi 8 cm akan membuat kamu tampil lebih percaya diri kapan saja dan di mana saja. Kamu bisa memadukan sepatu ini dengan pakaian apa saja atau bisa juga dengan menambahkan aksesoris berupa jaket dengan studs.

15. Steve Madden
Kamu yang menyukai gaya mewah yang memancarkan wibawa yang tegas bisa mencoba sepatu boots ini. Didesain dengan warna putih serta bahan dari bulir kristal yang mengkilap serta fastening buckle membuat sepatu terlihat lebih keren dan menonjolkan kesan yang menawan. Kamu bisa memadukan sepatu ini dengan gaya pakaian berbahan kulit seperti jaket kulit atau rok mini.

Sepatu boots yang kebanyakan dikenal oleh masyarakat umumnya hanya memiliki tinggi sedikit di atas mata kaki namun sebenarnya masih banyak boots tinggi hingga mencapai lutut. Sepatu boots Staccato cocok untuk kamu yang ingin menonjolkan kaki jenjang, padukan dengan rok mini dan kamu sudah siap menunjukkan pesona kamu. Boots ini memiliki warna hitam dan dilengkapi dengan toe caps dan track sole sehingga akan nyaman dikenakan dan juga anti slip.

17. Franco & Co
Meskipun tinggal di negara tropis, tidak ada salahnya menggunakan sepatu boots tinggi di acara-acara tertentu. Knee-high Boots dari Franco & Co hadir dengan desain yang elegan serta model pointed toes yang akan membuat kamu tampil lebih percaya diri dengan menonjolkan kaki yang jenjang. Kamu bisa memadukan sepatu boots ini dengan rok mini atau celana pendek denim untuk tampil lebih stylish.

18. Nokha Lucerne
Bagi kamu yang baru ingin menggunakan sepatu boots dan masih belum terlalu percaya diri, bisa mencoba menggunakan Lucerne boots dari Nokha. Sepatu boots yang terbuat dari bahan kulit ini memiliki leher rendah serta mengusung nuansa klasik yang dilengkapi dengan aksen laser cut membuat boots ini masih terkesan simpel dan juga mudah dipadukan dengan outfit apa saja. Terdapat tali pada bagian depan agar desainnya lebih menarik. (Baca juga: Sepatu lari wanita terbaik).

19. Timberland Nellie Chukka
Timberland menjadi salah satu brand sepatu boots yang sangat populer hingga saat ini terutama sepatu boots yang identik dengan warna kuning serta tahan air. Sepatu boots wanita dari Timberland yang sedang tren saat ini yaitu Nellie Chukka.

Memiliki desain yang memberikan kesan edgy dan tegas, memiliki leher rendah namun masih menutupi mata kaki, serta sol yang tebal dan warna hitam membuat sepatu ini cocok untuk kamu yang ingin bergaya vintage atau kasual. Jangan lupakan bahwa sepatu boots ini terbuat dari material premium sehingga tahan air membuat kamu bisa menggunakannya pada musim hujan.

20. Clarette Christal
Clarette Christal memiliki desain yang manis dan feminin yang dilengkapi dengan bagian tumit yang agak tinggi. Terdapat strap untuk menambahkan nuansa klasik dan bold pada sepatu agar terlihat lebih menawan. Sepatu ini terbuat dari kulit PU berkualitas dan cocok digunakan untuk kamu yang ingin mencoba busana gaya boho dan juga tambahan outerwear dengan warna hangat.

Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Sepatu Boots Wanita
Memilih sepatu boots sama halnya ketika kamu memilih pakaian ataupun produk-produk fashion lainnya. Selain memperhatikan desain, kamu juga harus memperhatikan hal-hal lain agar dapat memberikan kenyamanan saat mengenakan sepatu boots. Berikut kami akan membahas tentang tips memilih sepatu boots wanita untuk kamu yang baru ingin membeli sepatu boots.

1. Memilih ukuran yang tepat
Memilih sepatu boots wanita dengan ukuran yang pas dengan kaki akan menambah kenyamanan saat berjalan. Pilihlah sepatu dengan ukuran yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Kebanyakan sepatu boot dirancang dengan bagian atas yang agak longgar yang tujuannya adalah supaya kaki memiliki ruang lebih dan tetap lega untuk pemakaian yang lama. Tetapi ada juga boots yang dirancang agar pas dengan ukuran kaki yang tujuannya agar lebih kompak dan stabil ketika berjalan.

Jika kalian membeli sepatu boot di tokonya langsung, sangat disarankan agar kalian memeriksa dulu apakah ukurannya pas dengan kaki kalian. Karena tidak jarang bahwa setiap merek memiliki standar ukuran yang berbeda meskipun nomor yang dicantumkan pada sepatu itu sama. Metode lainnya untuk mengetahui ukuran sepatu yang tepat dengan kaki kamu adalah dengan menggunakan kaos kaki. Ini bisa kamu lakukan jika kebiasaan kamu memakai kaos kaki bersamaan dengan sepatu.

Sebelumnya sudah kami jelaskan bahwa tiap merek sepatu mempunyai standar ukuran masing-masing yang menyebabkan ukuran sepatu bisa saja berbeda meskipun nomor sepatu yang dicantumkan sama. Maka bagi kamu yang ingin membeli sepatu boots di toko online, sebaiknya ukur kaki terlebih dahulu mulai dai panjang, lebar, hingga lengkungan kaki. Biasanya di toko online yang menjual sepatu akan dilengkapi dengan size chart yang menginformasikan tentang nomor dan ukuran sepatu untuk memudahkan pembeli memilih ukuran yang pas.

2. Pilih sepatu dengan insole yang empuk dan nyaman
Selain sol luar, setiap sepatu juga memiliki sol dalam atau insole. Bagian sepatu yang bersentuhan langsung dengan telapak kaki disebut dengan insole. Sepatu dengan insole yang baik dan berkualitas pastinya akan dapat menyangga setiap bagian dari kaki dan juga fleksibel mengikuti gerakan kaki. Insole yang bagus akan membantu mempertahankan keawetan sepatu.

Sebelum membeli sepatu, cobalah kenakan sepatu dengan ukuran yang pas. Cobalah sambil berdiri dan berjalan untuk mengetahui apakah sepatu yang akan kamu beli tersebut terasa pas dan nyaman di kaki. Kamu juga bisa mencoba berdiri menggunakan ujung jari kaki untuk mengetahui jika bagian jari kaki kamu masih memiliki ruang yang cukup dan tidak terbentur dengan ujung atau bagian atas sepatu.

Cobalah melangkah di tempat dan naikkan lutut kamu untuk mengetahui apakah posisi tumit kamu bergeser atau tetap kompak dengan sepatu. Boots yang bagus akan menyatu dan kompak dengan tumit kamu serta tidak bikin kaki kamu sakit meski dipakai cukup lama. (Baca juga: Sepatu formal wanita yang bagus).

3. Lakukan empat cara pemeriksaan
Agar sepatu boots yang kamu pilih tidak membuat kamu menyesal kemudian, kami sarankan agar kamu mengujinya langsung dalam empat langkah seperti yang akan kami jelaskan dibawah. Pastikan kamu memeriksa apakah boots tersebut bersifat fleksibel pada bagian luar dan atasnya. Bagian tersebut sangat berpengaruh pada level kenyamanan kaki kamu.

Yang pertama yaitu cobalah untuk menekuk toebox atau bagian depan sepatu dimana jari-jari berada, tekuklah ke atas. Kedua, boots yang akan kamu pilih harus luwes ketika ditekuk, namun tidak boleh lebih dari setengah sepatu.

Ketiga, periksa kembali apakah ada penyangga untuk mengganjal cekungan pada telapak kaki bagian tengah, ini penting diperhatikan agar telapak kaki kamu tidak berubah menjadi rata/datar dalam waktu yang lama.

Terakhir, agar keseimbangan saat kamu berdiri atau berjalan tetap terjaga, pastikan sepatu boots yang akan kamu pilih memiliki hak yang cukup tebal dan juga lebar.

4. Pilih sepatu boots yang tahan air
Sepatu boots merupakan sepatu yang paling cocok dikenakan dalam kegiatan di dalam maupun di luar ruangan. Maka dari itu, disarankan untuk memilih sepatu boots wanita yang terbuat dari material yang lumayan tahan terhadap air sehingga bisa kamu pakai dalam kondisi atau cuaca yang beragam. Hal ini juga akan mencegah dan manjaga agar sepatu boots kamu tidak cepat rusak.

5. Perhatikan bahan yang digunakan
Jangan hanya memilih sepatu boots berdasarkan model dan desainnya saja. Perhatikan juga apakah bahan yang menjadi komponen sepatu boots tersebut benar-benar berkualitas. Sebab setiap model sepatu pasti punya kelebihan dan kekurangan serta perawatannya pun berbeda-beda tergantung dengan jenis sepatu tersebut.

Jika kamu tahu jenis bahan sepatu yang dipakai, maka akan lebih mudah bagi kamu untuk merawat atau menyimpan sepatu tersebut supaya tetap awet.Sepatu boots wanita berasal dari kulit seperti nubuck atau full-grain atau bahan sintetis lainnya seperti cordura yang mempunyai karakter tahan gores.

Sebaiknya hindari sepatu yang berbahan kasar khususnya di bagian dalamnya yang bisa membuat kaki kamu lecet karena itu bisa menyakitkan. Pastikan material yang menjadi komponen sepatu adalah material yang kuat sekaligus lembut dan nyaman dipakai. Untuk menghindari agar sepatu boot kamu tidak mudah kering, mengeras, pecah, ataupun mengelupas, maka harus dirawat dengan cara yang benar pula.

Jika kamu tidak mengerti bagaimana caranya merawat sepatu boots yang terbuat dari bahan kulit, maka tanyakan kepada penjualnya yang memang sudah mengerti. Sebaiknya kamu memilih sepatu dari bahan sintetis karena memiliki perawatan yang lebih mudah dan juga daya tahan yang baik walaupun tampilannya tidak terlalu elegan dibandingkan dengan sepatu boots klasik.

6. Perhatikan sol sepatu
Sama seperti akan membeli sepatu dengan model yang lain, periksalah bagian sol luar dari sepatu boots tersebut. Pilihlah sepatu boot dengan sol yang agak keras tetap bersifat lentur sehingga nanti lebih awet ketika dipakai, tidak gampang pecah, serta dapat menyesuaikan dengan langkah kaki dan sanggup menopang kaki dengan baik dan tentu saja nyaman dipakai. Periksalah apakah jahitan dan lem pada sol sepatu tersebut benar-benar rapi dan rapat. Ini supaya sepatu tersebut tidak cepat rusak ketika kamu pakai nanti.

Kesimpulan
Berikut rekomendasi sepatu boots wanita untuk kamu agar bisa tampil cantik dan menarik setiap harinya. Sebaiknya pilih sepatu boots yang sesuai dengan model yang diinginkan, budget, serta hal-hal yang telah dijelaskan di atas agar dapat memberikan kenyamanan pada kaki saat mengenakan sepatu boots selama seharian penuh. Padukan sepatu boots dan kreasikan gaya fashion kamu sesuka hati untuk tampil lebih keren.

Sepatu boots selalu dikembangkan untuk memuaskan kebutuhan fashion yang semakin meningkat untuk menunjang penampilan. Maka dari itu saat ini sudah banyak produsen yang menciptakan sepatu boots wanita dengan berbagai desain dan model yang berbeda-beda bahkan sepatu boots juga memiliki tinggi yang berbeda bisa sampai mencapai lutut.