Perbedaan Graphic Design Dan Creative Design

Perbedaan Graphic Design dan Creative Design memang tidak terlalu mencolok, tapi tahu gak sih kedua jenis pekerjaan ini jelas berbeda.

Dalam industri kreatif, banyak banget posisi yang dibutuhkan dalam proses berjalannya bisnis tersebut. Gak jarang, kamu bakalan menemukan divisi yang kalau dilihat mirip, tapi secara jobdesk dipisah.

Salah satu yang sering dianggep mirip adalah graphic design dan creative design. Bahkan, sering banget pencari kerja sulit membedakan kedua profesi ini.

Terus apa saja perbedaan graphic design dan creative design? Nah, Sebelum cari tahun perbedaanya, yuk kenalan dulu dengan dua profesi ini!

Apa itu Graphic Design?
Graphic Designer atau Desainer Grafis adalah sebuah profesi yang bertugas untuk menciptakan karya visual seni grafis, baik untuk kebutuhan personal maupun komersial.

Biasanya graphic designer menguasai beberapa software, seperti:

– Adobe Illustrator

– Adobe Photoshop

– Adobe InDesign

– Corel Draw

Hasil kerjaan yang dilakukan pun bisa berupa apapun sesuai dengan kebutuhan, hasilnya pun bisa berupa karya digital maupun karya cetak.

Apa itu Creative Design?
Creative Designer adalah sebuah profesi yang lingkup desain visualnya lebih umum. Seorang creative designer umumnya gak cuma mengerjakan desain grafis aja, tapi juga merembukkan ide, konsep, dan inovasi yang diterapkan dalam desain.

Profesi ini cenderung dibutuhkan karena sisi kreatifnya, mulai dari ide kreatif hingga hasil desai yang kreatif juga. Perusahaan yang memiliki bagian creative design dan graphic design, biasanya akan saling bekerjasama dalam pembuatan seni grafis yang maksimal.

Dari pengertian diatas sudah keliatan perbedaan keduanya apa saja. Nah, untuk memperjelas lagi, Sun Media bakalan jelasin apa aja saja perbedaan graphic design dan creative design.

Proses Kreatif
Sesuai namanya, creative design melibatkan proses kreatif yang cenderung lebih luas dan inovatif daripada graphic design. Dilansir dari Blue Sky Graphics, seorang creative designer harus mampus mewujudkan solusi ke dalam bentuk ide, masukan, atau sebuah creative brief.

Nah, creative brief inilah yang selanjutnya akan diubah menjadi karya desain baik oleh mereka sendiri atau profesional lain, termasuk graphic designer.

Tugas Utama
Perbedaan graphic design dan creative design selanjutnya terletak pada tugas dan fungsi utama keduanya. Creative designer bertugas untuk membuat konsep desain dan karya seni dalam berbagai bentuk, seperti:

– Kemasan Produk

– Desain Brosur

– Visual Identity sebuah brand

Sedangkan tugas utama graphic designer adalah mengomunikasikan idenya melalui karya digital maupun fisik. mereka modifikasi pada berbagai elemen visual seperti layout, logo, ads, dan lainnya.

Cakupan Kerja
Pekerjaan creative desgn mencakuo proses kreatif dari hulu ke hilir, sedangkan graphic design pekerjaannya lebih bersifat teknis.

Dilansir dari Coursera, sebagai graphic designer, kamu akan bertanggung jawab untuk membuat sebuah karya visual. Sedangkan creative design, kamu tidak hanya bertanggung jawab untuk membuat karya visual, tapi juga menciptakan ide, konsep dan inovasi yang bisa menjawab persoalan yang dihadapi client.

Mungkin kamu tertarik untuk baca Perbedaan Content Writing dan Copywriting

Skill yang Dibutuhkan
Perbedaan graphic design dan creative design yang terakhir terletak pada keahlian yang diperlukan untuk mengemban tugas masing-masing.

Seorang creative designer perlu memiliki beberapa skill manajemen, seperti project management, problem solving, komunikasi dan organization skill. Meski begitu, bukan berarti graphic designer tidak perlu mengasah beberapa soft skill di atas, hanya saja peruntukkannya yang sedikit berbeda.

Misalkan, creative designer menggunakan problem solving skill untuk menghasilkan ide dan creative brief berdasarkan masalah yang dihadapi client serta hasil brainstorming dengan tim.

Disisi lain, graphic designer memanfaatkam problem solving skill-nya untuk mencari cara terbaik agar bisa membuat karya visual sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan.

Sun Media Digital Marketing Bali adalah digital marketing agency yang berpengalaman dan terpercaya di Bali yang siap membantu mendesain produk kamu menjadi lebih baik dan menarik.

Konsultasikan segera produk desain kamu bersama Sun Media jika kamu tertarik untuk mengembangkan produk desain dan lainnya melalui kolaborasi bersama graphic design dan creative design. Hubungi kami sekarang melalui email [email protected] atau telp + .