Tidak Usah Panik Ini TrikTrik Mengatasi File Photoshop Tidak Bisa Dibuka

Mengatasi File Photoshop Tidak Bisa Dibuka – Adobe Photoshop, atau seringkali disebut hanya dengan Photoshop, adalah salah satu aplikasi edit gambar terbaik. Kelahirannya menjadi surga bagi para pecinta fotografi yang ingin membuat gambarnya lebih baik.

> Baca Juga : 8 Kelebihan Photoshop Sebagai Aplikasi Editing Grafis Dibanding Software Lainnya

Photoshop sering digunakan untuk mempercantik efek atau membuat desain grafis super detil. Fitur editing yang ditawarkan sangat lengkap. Dengan format gambar yang beraneka ragam. Photoshop memiliki ekstensi file standar yang dinamai Photoshop Document (PSD).

Sebuah file PSD dapat menyimpan foto berukuran hingga 30.000 MP dan 2GB. Disamping kapasitas yang besar, format PSD menjadi lebih terkenal karena dapat diekspor ke media Adobe lainnya. Namun demikian, seringkali PSD yang kita simpan sulit untuk dibuka. Saat file PSD di-klik, screen tiba-tiba menjadi not responding.

Tapi tidak usah panik, di bawah ini kami beri trik mengatasi file Photoshop tidak bisa dibuka.

Mengapa Photoshop Tidak Bisa Dibuka?
Adobe Photoshop adalah sebuah aplikasi desain grafis yang dibuat untuk Windows dan MacOS. Sejak diciptakan tahun 1988, Photoshop telah menjadi trendsetter aplikasi desain di dunia. Namun, sama seperti aplikasi lainnya, Photoshop juga bisa bermasalah. Alasan-alasannya biasanya sebagai berikut.

1. Proses instal tidak sempurna.
2. File terinfeksi virus sehingga corrupted
3. Laptop yang digunakan tidak support versi Photoshop
4. Tidak adanya Net Framework 3.5/4.0
5. Local Disk C penuh

Untuk memecahkan masalah 1 dan 2, kamu harus menginstal ulang aplikasi. Untuk masalah 3, solusinya kamu harus mendownload versi Photoshop sesuai kapasitas komputer. Masalah 4, sebelum instal Photoshop, terlebih dahulu instal Net Framework di komputermu. Sedangkan untuk masalah terakhir, hapus file-file atau aplikasi yang tidak kamu perlukan.

Selain kondisi di atas, sering terjadi aplikasi Photoshop bisa dibuka dengan normal. Tapi saat akan membuka file PSD, PNG, JPG, atau format gambar lainnya, tiba-tiba gambar tidak dapat dimasukkan. Saat itu terjadi, kamu bisa melakukan trik-trik tertentu untuk mengatasinya.

Trik Mengatasi Aplikasi Photoshop Tidak Bisa Dibuka
Jika tidak ada masalah dari proses instalasi atau internal program Photoshop, maka seharusnya kamu bisa menggunakannya dengan leluasa. Tapi jika masih bermasalah juga (seperti not responding atau ke luar sendiri), maka kamu bisa coba trik mudah berikut.

1. Arahkan kursor ke ikon Photoshop, klik kanan
2. Klik tanda Run As Administrator
3. Saat muncul dialog box User Account Control (UAC, biasanya disertai cahaya screen menggelap), klik Yes

Dengan dihidupkannya mode administrator, Photoshop telah memiliki akses untuk mengubah setting sistem komputer. Sehingga aplikasi dapat digunakan dengan lebih baik. Tapi sebelumnya, pastikan aplikasi yang diinstal tidak corrupt/infected. Jika itu terjadi, maka virus/bug yang terdapat dalam aplikasi bisa mengacaukan sistem komputermu. Jadi supaya lebih aman, sebelum itu lakukan scanning virus terhadap registry Photoshop di Local Disk C.

> Baca Juga : Yakin AntiVirus Yang Anda Gunakan Handal? Test Dulu Dengan 3 Cara Ini!

Trik Mengecek Format File yang Disupport Photoshop
Terkait dengan file Photoshop tidak bisa dibuka, sebelumnya kamu perlu tahu apa saja format file yang disupport. Kamu bisa browsing di Google. Atau jika tidak, melakukan cek sendiri di aplikasi yang sudah diinstal dengan langkah berikut.

1. Buka aplikasi Photoshop
2. Coba simpan page blank Photoshop dengan Ctrl+S
3. Di dialog box, klik Files of Type
4. Setelah itu, akan tertera format file apa saja yang bisa kamu simpan.

Supaya tidak repot-repot lagi melakukan praktik, kami akan beritahu file apa saja yang bisa disimpan. Formatnya antara lain PSD, PSB, BMP, DCM, EPS, IFF, GIF, JPG, PNG, TGA, PDF, RAW, PXR, dan TIFF.

Trik Mengatasi Format File Photoshop Tidak Bisa Dibuka
Sekarang, kamu sudah mengetahui format file apa saja yang bisa dibuka di Photoshop. Jika kamu sudah memiliki gambar dengan format terdukung namun tetap saja tidak dapat dibuka, lakukan hal berikut.

1. Klik gambar yang tidak dapat dibuka di Photoshop
2. Edit/seret ke Windows Paint atau aplikasi edit gambar lainnya
3. Save as gambar dengan format lain yang didukung Photoshop
4. Setelah disimpan, coba seret gambar ke aplikasi Photoshop

Sama seperti sebelumnya, trik ini juga simpel. Untuk mengubah format gambar, kamu bisa memanfaatkan banyak jenis aplikasi. Kamu bisa menggunakan Corel Draw, Windows Paint, atau Format Factory.

> Baca Juga : Cara Mudah Mengubah File Format CDR Ke JPG Dan PNG Dengan CorelDRAW

Sudah jelas bukan, trik mengatasi file Photoshop tidak bisa dibuka? Overall, trik-trik di atas cukup mudah sehingga kamu bisa mengingat semuanya di luar kepala. Jadi di lain waktu, tidak usah panik saat aplikasi Photoshop-mu bermasalah ya. Cukup praktikkan trik-trik yang telah kamu pelajari. Semangat!